Review Film: Kejutan Non-stop di Resident Evil The Final Chapter
Awal tahun 2017, Resident Evil: The Final Chapter akhirnya
hadir di bioskop Indonesia. Film yang diadaptasi dari video game
populer ini kembali digarap oleh Paul W. S. Anderson, yang sebelumnya
menyutradarai Resident Evil (2002), Resident Evil: Afterlife (2010), dan Resident Evil: Retribution (2012). Masih dibintangi Milla Jovovich, Ali Larter, Shawn Roberts dan Iain Glen. Film ke-6 dari Resident Evil ini juga didukung pemain baru seperti Ruby Rose, Eoin Macken, Lee Joon-gi dan penampilan Ever Gabo Anderson.
Film dengan setting 3 minggu setelah kejadian di film Resident Evil: Retribution,
di mana Alice menjadi salah satu yang selamat setelah dikhianati dan
dijebak oleh Albert Wesker di Washington D.C. Alice pun dihubungi oleh
Red Queen yang menginformasikan Umbrella Corporation memiliki Airborne
anitvirus yang dapat memusnahkan segala yang terinfeksi T-Virus dan
disimpan di The Hive.
Alice
yang ingin membalaskan dendam kepada Wesker mau tak mau harus menuju
Racoon City dan harus berpacu dengan waktu, sebelum Umbrella Corporation
mengumpulkan pasukan untuk serangan terakhir pada pemukiman yang
tersisa. Alice yang kini dibantu oleh Red Queen harus berpacu dengan
waktu dan menghadapi rintangan ketika menuju Racoon City. Berhasilkah
Alice sampai di Racoon City tepat waktu dan menghentikan Umberella
Corporation ?
Bagi yang tidak mengikuti atau lupa cerita Resident Evil
jangan khawatir karena akan dijelaskan beragam latar belakang kisah
Alice dan sejarah Umbrella Corporation. Paul pun memberikan bumbu
thriller non-stop dengan beragam kejutan-kejutan khas Resident Evil yang
akan membuat kita ngos-ngosan dari awal hingga akhir, mulai dari zombie
haus darah hingga monster bio-weapon Umbrella yang sadis.
Milla
Jovovich pun tampil prima untuk kesekian kalinya sebagai Alice, beragam
aksi yang dia lakukan dalam film membuat kita lupa bahwa usianya sudah
41 tahun. Tak hanya menampilkan aksi memukau Milla pun memerankan peran
Alicia Marcus, yang merupakan anak dari penemu T-Virus. Karena Alicia
Marcus merupakan salah satu pimpinan tua di Umbrella, ia dibantu dengan
make up yang membuatnya terlihat tua
Di
sini Alice banyak berduel dengan Dr. Alexander Isaacs yang diperankan
Iain Glen. Ia pun sukses menjadi karakter antagonis yang kita benci
setengah mati. Adegan laganya cukup menarik perhatian. Para aktor
pendukung pun turut menghiasi seperti Ali Larter sebagai kawan lama
Claire Redfield, kemudian ada Ruby Rose, Eoin Macken dan Lee Joon-gi
aktor asal Korea yang turut ikut menampilkan aksi laganya.
Bingung
karena sosok Alicia Marcus kecil dan Red Queen sangat mirip dengan
sosok Milla Jovovich? Ternyata diperankan oleh anak perempuan dari Milla
dan Paul, Ever Gabo Anderson. Beragam footage foto, video masa kecil
sepertinya koleksi pribadi milik mereka.
Kita
pun akan mendapat banyak fakta tersembunyi mengenai Umbrella
Corporation, awal mula lahirnya T-Virus dan mengapa Alice tidak
mengingat masa kecilnya, yang mana akan membuat kita baper. Akankah
petualangan Alice berakhir di film Resident Evil kali ini? Segera beli tiket film Resident Evil: The Final Chapter di sini dan nonton di bioskop.
No comments:
Post a Comment