Sinopsis Go Go Girls
Linzy dan Natly adalah sepasang sahabat yang memiliki hobby menyanyi dan
menari. suatu hari mereka sedang menyanyi di sebuah Cafe, disaat lagu
yang mereka nyanyikan sudah selesai, tiba-tiba datanglah papa Linzy.
Linzy yang kaget langsung menarik Natly dan buru-buru mengajaknya
keluar. saat sedang buru-buru itulah, Linzy secara tidak sengaja
membaret mobil mahal milik cowok ganteng yang namanya Justin. Justin
marah dan meminta Linzy untuk menggantinya pake duit seharga 10 juta
rupiah. Linzy yang pas itu gak punya duit langsung kabur bersama Natly
tapi sialnya pada saat kabur dia dilihat papanya. papanya Linzy tidak
setuju kalo Linzy jadi penyanyi. Linzy tidak boleh menyanyi dan ngedance
lagi diluar rumah. Natly yang sadar akan bakat dan kemampuan Linzy
mengajaknya masuk ke Grande Art Academy (sekolah seni) Linzy yang
awalnya gak mau akhirnya ikut audisi itu bersama Natly. disana mereka
bertemu VaniLa (yang suka makan lollipop). setelah audisi, Linzy
diterima tapi Natly gagal. Linzy pun berusaha meyakinkan para juri bahwa
Natly mampu, akhirnya Natly pun diterima. Justin ternyata bersekolah
disana juga dan melihat kemampuan Linzy menyanyi, dia pun tertarik dan
berusaha mendekati Linzy. PJ, pacar Justin yang menyadari hal itu mulai
mengganggu Linzy bersama teman genk-nya (Angel, GC, dan Mezty) pada saat
Linzy, Natly, dan VaniLa sedang di toilet, mereka dikunci oleh PJ dkk.
Natly dan VaniLa yang pasrah pun diam ditempat tapi Linzy bermaksud
mendobrak pintu tsb. Sialnya pas Linzy mau mendobrak, Justin dan
temannya Miko dan Ricky datang karena mendengar teriakan minta tolong
Natly dan membuka pintu tsb PAS Linzy sudah lari bersiap2 mau mendobrak.
akhirnya Linzy dan Justin pun tabrakan dan pipi mereka saling nempel
(AW unyu ♥) dan lebih sialnya lagi PJ dkk melihat hal itu.
Episode 2 - PLAYBOY
PJ marah sama Linzy, dia dan temen-temen gengnya melabraknya dan
menyuruh Linzy jangan dekat2 pacarnya lagi. akan tetapi si Justin malah
mendekati Linzy. PJ marah sama Justin dan melarangnya dekat2 sama Linzy.
merasa disuruh-suruh, Justin gantian marah sama PJ. PJ pun menjadi
sedih. karena bakat menyanyi Linzy, guru menyanyi di kelasnya menyuruh
Linzy langsung ke kelas Advance. awalnya Linzy yang tak mau berpisah
kelas dengan sahabat2nya menolak ajakan ini, tapi Natly memaksanya agar
masuk kelas itu dan akhirnya Linzy pun masuk kelas itu. ternyata kelas
itu adalah kelas Justin dkk dan PJ and the geng. ketika Linzy masuk ke
kelas itu, PJ melihat senyum Justin (hayo loh) Malamnya, PJ pun
memutuskan untuk minta maaf pada Justin, Justin memaafkannya dengan
syarat agar PJ mau menjadi orang yang lebih baik lagi dan bisa bersikap
baik pada Linzy. dengan berat hati, PJ menyanggupi hal itu. besoknya,
ada pengumuman dikelas bahwa minggu depan akan ada audisi pemilihan 1
orang penyanyi solo untuk bernyanyi pada acara ulang tahun sekolah. PJ
pun percaya diri bahwa dia yang akan terpilih. dengan maksud agar
berhati-hati, teman-teman PJ menyarankannya untuk berhati-hati pada
Linzy. PJ marah karena mengira teman-temannya merendahkan dirinya, dia
pun pergi dengan kesal dan tanpa sengaja mendengar percakapan kepala
sekolah dengan guru musik bahwa audisi akan dimajukan besok. mendengar
itu PJ tersenyum *senyum devil >=)* PJ menemui Linzy dan minta maaf
jika selama ini dia ada salah sama Linzy dan mengajaknya untuk jalan
nanti malam. Linzy pun memaafkannya dan dan menerima ajakan itu.
malamnya, PJ dkk dan Justin dkk berkumpul di sebuah bar menunggu Linzy.
Linzy pun datang dan disambut oleh PJ dkk. PJ mengajak Linzy untuk lomba
makan es krim dengan Angel. Linzy yang berusaha makan es krim itu
beruntung karena ditengah-tengah kegiatan itu, Angel yang awalnya
memimpin tiba-tiba muntah (gatau sengaja apa nggak wakaka) akhirnya
Angel didiskualifikasi dan mahkota kemenangan diserahkan ke Linzy.
besoknya, Linzy batuk-batuk dan kaget bahwa audisi diadakan hari ini,
teman-temannya bisa menyanyi dengan baik (apalagi PJ) dan pada giliran
Linzy, dia tidak bisa menyanyi. akhirnya yang menjadi penyanyi solo
adalah PJ. Justin yang tau akan kelicikan PJ itu akhirnya memutuskan PJ.
PJ sakit hati dan teriak di kamar ganti (kayaknya gak penting, tapi
biarin deh) dan besoknya langsung ngelabrak Linzy (SAMPE
JAMBAK-JAMBAKAN!!!)
*bersambung*
Episode 3 - THE WHITE ROSE PRINCE
*bersambung*
Episode 4 - THE SURPRISE
Astaga ternyata yang menolong Linzy ditengah hujan adalah Sammy! setelah menolong Linzy dan meminjamkannya jaket, Sammy bertanya sedang apa Linzy ditempat itu, Linzy berbohong bahwa dia mau ke supermarket dan ternyata Sammy juga mau kesana. sesampainya disana, Natly yang kebetulan juga berada di suprmarket tersebut melihat kedatangan Sammy, saat hendak menyapa, tiba-tiba dia melihat bahwa Sammy datang bersama Linzy dan akhirnya reflek bersembunyi untuk melihat yang mereka lakukan. setelah memberikan minuman hangat untuk Linzy, Linzy berterimakasih dan pamit pulang, di depan supermarket Sammy meminjamkannya payung dan sialnya hal itu terlihat oleh Justin yang kebetulan lewat karena ingin pulang akibat ketidakhadiran Linzy pada date mereka. esoknya ketika ingin mengembalikan jaket dan payung yang dipinjam Linzy dari Sammy, Linzy bertemu dengan Justin dan Justin langsung marah dan menuduh Linzy tidak datang ke tempat janjian mereka dan malah nge-date dengan Sammy, Linzy yang ikut-ikutan marah menjadi nyolot sehingga Justin langsung meninggalkannya tanpa mendengar kebenarannya. Linzy pun mengembalikan payung dan jaket itu ke Sammy pada saat Sammy kebetulan sedang latihan bermain saxophone, Linzy kagum dan berkata bahwa dia ingin belajar saxophone dan Sammy pun mengajarinya, dan hal itu diliat oleh Natly sehingga Natly menjadi agak bete ke Linzy. saat pulang sekolah, (memboloskan diri maksudnya ._.) Natly membuntuti Sammy yang baru saja mengambil mawar putih pesanannya tiap bulan dan mawar putih itu dibuang ke danau. Sammy yang merasa diikuti melihat Natly dan akhirnya Natly menjelaskan bahwa dia penasaran dengan mawar putih yang selalu dipesannya tiap bulan. Sammy pun menjelaskan bahwa mawar putih itu untuk memenuhi janjinya pada pacarnya yang meninggal karena kecelakaan. Ia lalu dikremasi dan abunya dilarung ke danau itu. dia berjanji bahwa tiap bulan akan memberikannya mawar putih tapi akhirnya pacarnya meninggal. disisi lain Vanila, dan Linzy diundang ke pesta ulang tahun PJ. dan disinilah Justin menggunakan permintaan keduanya dan meminta Linzy untuk menjadi pasangannya di ultah PJ. Linzy pun mau tidak mau harus setuju. pada malam pesta, PJ bete karena melihat Justin datang bersama Linzy dan marah pada Justin, Justin yang merasa terganggu akhirnya maju ke panggung dan mengumumkan bahwa Linzy adalah pacarnya!! ASTAGA!!
*bersambung*
Episode 5 - THE FRIENDSHIP
Justin
yang mengumumkan bahwa Linzy adalah pacarnya sukses membuat PJ marah
sekali. besoknya disekolah, kabar tentang Linzy menjadi pacar Justin
telah menjadi gossip. Linzy pun marah dan bilang pada Justin bahwa dia
tidak mau menjadi pacar Justin. di lain pihak ayah Linzy mengajak Linzy
untuk dinner bertemu "seseorang" pada malam itu. Linzy pun bercerita
pada Natly tentang kejadian Justin semalam. Natly hanya tertawa. Di
perpustakaan, Vanila yang biasanya rajin berbicara dan makan lollipop
menjadi pendiam. Linzy dan Natly bingung dan bertanya padanya, ternyata
dia sakit gigi -_-" tiba-tiba Justin dan Miko datang. Justin meminta
agar dia dibiarkan berdua dengan Linzy, akhirnya Natly dan Vanila ikut
Miko keluar. Miko mengajak mereka ke kantin tapi Natly tidak mau, dia
memilih untuk pergi ke toilet. Miko yang melihat Vanila hanya diam saja
memberinya lollipop, Vanila yang lagi sakit gigi tetap diam sambil
menatap Miko yang mulai makan lollipop itu. Vanila marah dan pergi, Miko
ternyata tidak tau kalo Vanila lagi sakit gigi ._. Natly yang sendirian
berada di toilet menjadi sasaran Pj dkk, mereka bermaksud mengganggu
Linzy tetapi yang ada disana malah Natly, jadilah mereka mengganggu
Natly sekalian karena mengetahui bahwa Natly adalah sahabat Linzy.
mereka mengacak-acak dan mewarnai rambut Natly di toilet. Angel
mendorong Natly sampai jatuh, Pj mengancamnya agar tidak memberitahu
siapa-siapa atas kejadian ini. disisi lain, Justin menarik Linzy keluar
dan tidak mau melepaskannya, hal itu dilihat oleh Sammy. Sammy menyuruh
Justin untuk melepaskan tangannya. Justin pun melepaskan tangannya
(padahal awalnya nggak mau ._.) dan pergi. Sammy menghibur Linzy dan
memeluknya. sialnya hal itu dilihat oleh Natly dan Vanila yang kebetulan
mau bertemu dengan Linzy. Natly marah dan pergi. Linzy dan Vanila
mengejarnya. awalnya Linzy kaget melihat penampilan Natly yang
acak-acakan dengan rambut diwarnai. Linzy bertanya ada apa tetapi Natly
malah meneriakinya dan bilang bahwa semua adalah salah Linzy, kemudian
tanpa sempat Linzy berbicara apa-apa, Natly pulang. malamnya di dinner
yang dibicarakan papa Linzy, Linzy mulai penasaran dengan siapa orang
yang akan mereka temui. ternyata yang akan mereka temui adalah Natly dan
Tante Susan, ibunya. papa Linzy mengumumkan bahwa dia dan tante Susan
sedang berpacaran. Linzy senang karena mengatahui calon mama barunya
nanti adalah Tante Susan dan saudaranya adalah Natly. Natly marah dan
merasa bahwa Linzy memonopoli semua miliknya lalu pergi. esoknya
disekolah, Sammy melihat Linzy sedang sendirian dan mengajaknya bicara,
Linzy minta agar Sammy tidak bicara padanya lagi selain didalam kelas
dan Linzy langsung pergi. di tempat bermain rollerblade, Linzy bertemu
Justin, Justin melihat bahwa Linzy ternyata sedang menangis dan mengusap
air matanya. parahnya, hal itu dilihat oleh Angel, Gc, dan Mezty. Angel
langsung memberitahu Pj tentang hal itu. Pj marah sekali dan pas saat
itu Natly lewat didepan mereka dan berkata bahwa dia sudah bukan sahabat
Linzy lagi. Pj menggunakan kesempatan ini untuk mengajaknya bergabung
ke kelompoknya. Linzy dan Vanila yang sedang duduk-duduk melihat Natly
sendirian dan memanggilnya dan tiba-tiba, datanglah Pj, Angel, Mezty,
dan Gc ke samping Natly!!
Episode 6 - THE BETRAYAL
Natly
yang sudah bergabung bersama PJ cs melewati Linzy dan Vanila yang
menyapanya. karena masih merasa tidak percaya, Linzy menghampiri Natly
dan geng barunya dan bertanya apakah dia serius atau tidak. dengan
dingin Natly menjawab bahwa persahabatan mereka benar-benar putus dan
hal itu ditegaskan sekali lagi oleh PJ. Linzy kecewa dan pergi. disisi
lain, Sammy bingung kenapa Linzy menghindarinya. kebetulan dia melihat
Linzy sedang bersama Justin saat itu. awalnya, Linzy menolak Justin
mentah-mentah namun dia sadar ada Sammy melihat hal itu, akhirnya mau
tidak mau dia bersikap pura-pura mesra dengan Justin dengan memanggilnya
Tin-Tin (WAKAKAKA) dan Justin memanggilnya Panda (jahat -_-) sialnya
lagi hal itu diliat oleh PJ cs dan membuat PJ semakin naik darah. PJ pun
pergi dan ditengah jalan bertemu dengan Natly. disana Natly
menceritakan rahasia Linzy bahwa sebenarnya Linzy tidak diijinkan kuliah
di Grande. PJ yang mendengar hal itu langsung melaporkan hal ini pada
Miss Darla. Linzy pun dipanggil dan disuruh memberitahukan papanya
karena jika apabila tidak, dia tidak diperbolehkan menjadi soloist di
acara ulang tahun sekolah. dengan berat hati Linzy melepaskan kesempatan
menjadi soloist daripada harus memberitahu papanya kalau dia kuliah di
Grande. PJ akhirnya mencalonkan Natly menjadi soloist dan akhirnya
Natly-lah yang menjadi soloist untuk acara ulang tahun sekolah nanti. PJ
dan kelompoknya merayakan keberhasilan ini di cafe. dan kebetulan Linzy
dan Vanila juga ada di cafe itu. disana PJ menceritakan semuanya bahwa
mereka tau rahasia Linzy dan Linzy kecewa karena ternyata yang
memberitahu rahasianya adalah Natly...
"gue baru tau, ternyata sahabat bisa jadi musuh..." - Linzy
"The enemy of my enemy is my friend..." - PJ
Episode 7 - THE CONFESSION
Linzy
menangis karena sahabatnya, Natly tega membocorkan rahasianya. pada
saat itu Angel pun mengatakan kata-kata yang sangat menusuk hatinya
sehingga membuat dia pergi dari situ. untungnya hal itu kebetulan
dilihat oleh Sammy. Sammy pun menghiburnya dan mengajaknya masuk. Pj dkk
melihat hal itu dan merasa semakin panas. Justin yang kebetulan juga
berada disitu memaksa Linzy untuk mengikutinya tapi ditolak oleh Linzy.
Linzy lebih memilih untuk pulang dengan Sammy. besoknya, Sammy yang
mengisi acara di ulang tahun akademi Grande mengajak Linzy untuk duet
dan hal ini terdengar oleh GC. GC langsung menyampaikannya kepada Pj dkk
dan membuat Natly menjadi panas. akhirnya Pj memberitahu suatu rencana
ke Natly untuk balas dendam ke Linzy. setelah pulang dari sekolah, papa
Linzy sudah menunggunya. ternyata papanya tau bahwa Linzy kuliah di
Grande. usut punya usut ternyata yang memberitahu bahwa Linzy kuliah di
Grande adalah Natly. sejak itu papa Linzy tidak memperbolehkan Linzy
masuk akademi itu lagi. malam itu Linzy berniat untuk mulai melawan Pj
dkk. besoknya Linzy diam-diam kembali ke akademi tapi ketahuan papanya
dan dipaksa pulang. Linzy akhirnya mengatakan bahwa dia ingin
menyampaikan salam perpisahan kepada teman-temannya dan untungnya
papanya membolehkannya. Linzy menerima ajakan duet Sammy tapi oleh Miss
Darla dan kepala sekolah, Linzy tidak diperbolehkan berduet karena Linzy
resmi keluar dari Grande. Sammy meminta maaf pada Linzy di halaman dan
kebetulan dihalaman itu ada Natly, Linzy pun memanfaatkan sikon ini
untuk membalas sedikit. dia menggandeng Sammy dan mengajaknya nge-date
dihadapan Natly. setelah itu Linzy pergi menemui Vanila dan tidak
sengaja bertemu Justin, Linzy menghindar tapi dia jatuh. Justin
menggendongnya kedalam sekolah dan hal ini dilihat oleh Pj dkk. Justin
mengobati luka Linzy di UKS dan berniat memberinya boneka yang dibelinya
kemarin. Justin menyuruh Linzy untuk menunggunya di UKS. saat sedang
menunggu Justin, Pj datang membawa satpam untuk mengusir Linzy yang
sudah resmi bukan murid akademi Grande lagi.
"Lagian siapa juga yang mau temenan ama lo. Tukang rebut pacar orang!" - Angel.
Episode 8 - EVERYBODY HATES PJ
Pada waktu
dibawa oleh satpam, tiba-tiba datanglah Sammy, dan dia menawarkan diri
untuk mengantarkan Linzy ke pintu depan. akhirnya Linzy pun diantarkan
ke pintu depan oleh Sammy. ditengah perjalanan menuju pintu depan,
mereka bertemu dengan Justin. Linzy janjian nge-date dengan Sammy
didepan Justin. Justin kesal dan langsung memberikan paksa boneka yang
telah dia beli untuk Linzy dan berkata bahwa dia tidak akan peduli lagi.
Hari Sabtu, Linzy dan Sammy janjian di club 69 untuk menonton Dance
Competition. di depan mereka bertemu dengan Natly. dan didalam mereka
bertemu Pj dkk dan VaniLa. ditengah dance competition, Natly menantang
Linzy untuk battle. Linzy menerima ajakan itu. di sisi lain, Pj
menggelindingkan kaleng sodanya ke arah Linzy, alhasil, Linzy pun jatuh
begitu juga dengan Natly. Sammy hanya menolong Linzy. Teman-teman Pj
menghibur Natly tapi Pj malah marah-marah. pada waktu ultah akademi
Grande, Natly yang menjadi soloist, kecelakaan. akhirnya Pj yang menjadi
soloist menggantikan Natly. esoknya akademi diberitau Miss Darla bahwa
Natly kecelakaan dan bermaksud untuk mengajak menggalang dana. anak-anak
memberikan dana tetapi Pj tidak mau. dia malah pergi. Angel, Gc, dan
Mezty mulai curiga bahwa kecelakaan Natly adalah hasil sabotase Pj.
Linzy diberitau VaniLa kalau Natly kecelakaan. mereka menjenguk Natly
tapi Natly tidak mau dijenguk Linzy. Linzy nangis dan memeluk Justin
kemudian pergi, VaniLa mengejarnya. di sisi lain, Angel, Mezty, dan Gc
mulai menjauhi Pj dan mulai berani melawannya.
"but it's okay, it's so nice to have you here, baby" - Pj.
"BOSS!? Sejak kapan lo jadi Boss kita!?" - Mezty.
*bersambung*
Angel, Mezty, dan Gc menjauhi Pj dan mulai berteman dengan Natly. Pj menangis karena ditinggal teman-temannya. pada saat itu Linzy kebetulan main ke Grande dan sedang jalan dengan Sammy. pada saat Justin lewat didepan Pj, Pj memeluknya dan langsung dilihat oleh Linzy dan Sammy. Linzy langsung pergi, Sammy mengejarnya. Justin melepaskan pelukan Pj dan mengejar Linzy juga. Justin bilang bahwa Linzy cemburu, Linzy membantah dan Sammy membelanya. Justin marah dan bertanya apakah Sammy suka dengan Linzy, dan Sammy menjawab IYA! Linzy marah dan berharap Sammy tidak sungguh-sungguh. kemudian dia pulang. Linzy sampai dirumah dan menemukan bahwa barang-barang dirumahnya diambil. Linzy mencari papanya dan papanya bercerita bahwa dia bangkrut. akhirnya papanya dan Linzy tinggal di kos-kos-an dan ternyata kos-kos-an itu adalah kos-kos-an Sammy juga. di sisi lain, Natly, Angel, Mezty, dan Gc mulai membully Pj. Justin, Miko, dan VaniLa pergi kerumah Linzy untuk main. Justin berniat membelikan Linzy baju, dan di butik tiba-tiba mereka bertemu Pj. Pj menyindir Linzy dan Linzy marah lalu pergi. Linzy tersesat, dia bertemu dengan seorang pengamen dan pengamen itu mengikutinya. Justin dan Sammy mulai mencari Linzy. Linzy curiga pada pengamen itu. ternyata pengamen itu tidak mengikuti Linzy. Linzy pergi dan bertemu dengan orang-orang jahat. jangan-jangan Linzy mau di... AAAAA JANGAN! TAPI... tiba-tiba pengamen tersebut datang!!
"Sayonara!" - Angel, Mezty, Gc
*bersambung*
Episode 10 - SATRIA BERGITAR
Pengamen
tersebut menolong Linzy disaat Linzy hampir diapa-apakan. saat pengamen
tersebut sedang asik berkelahi, tiba-tiba datang Justin untuk mengajak
Linzy pergi dari situ. Linzy tidak mau meninggalkan pengamen tesebut,
dia kembali ke sana tapi ternyata sudah tidak ada orang. Justin mengajak
Linzy pulang tapi Linzy malah terjatuh. Justin mengobati luka Linzy dan
menggendongnya pulang. Sammy marah melihat hal itu dan masuk ke kamar.
ketika Linzy bertanya pada Justin apakah dia tulus dengannya, Justin
tidak bisa menjawab dan langsung pergi (hmm kayaknya Linzy jadi sedikit
suka sama Justin) Besoknya, Linzy datang ke Grande untuk bertemu Justin.
sebelum bertemu Justin dia bertemu dengan VaniLa. mereka
berbincang-bincang sampai akhirnya Justin datang. Linzy menyapa Justin
dengan ramah tetapi Justin menyuruh Linzy untuk tidak mendekatinya lagi
karena dia sudah bosan. hal ini didengar oleh Sammy dan membuat Sammy
betul-betul marah dan hendak memukul Justin tapi tidak jadi. disisi
lain, Pj mulai dibully oleh teman-teman gengnya sendiri. dia kabur tapi
tertangkap, Mezty, Angel, dan Gc mau menaruh tikus padanya, tapi Pj
teriak. teriakan Pj terdengar oleh Linzy dan VaniLa. mereka pun mencari
Pj, menyelematkannya dan membawanya kabur. Pj pun berkata bahwa bukan
dia yang menyabotase motor Natly. VaniLa tidak percaya namun Linzy
percaya. tapi Pj tidak butuh kepercayaan Linzy dan dia pun pergi. Linzy
bekerja sambilan sebagai waitress di sebuah cafe. disana ia bertemu
dengan pengamen yang menyelamatkannya tempo hari. pengamen tersebut
bernama Galaxy. Galaxy menawarinya menjadi partner nyanyi di cafe itu.
Linzy pun menerimanya dengan senang hati. Mezty,
anak orang kaya bekerja sebagai SPG pada malam hari. hal ini kebetulan
dilihat oleh Justin dan Riki. Mezty pun berkata bahwa dia membantu
perusahaan papanya dengan menjadi SPG. baju yang dipakai Mezty robek
tersangkut pohon, Justin pun meminjaminya jaket. Mezty senang. Rumah
Natly kedatangan orang dari bengkel motornya. Orang tersebut mengaku
bahwa karyawannya ceroboh waktu memasang rem sehingga remnya blong.
Natly menyuruh memecat orang itu. (at least kita bisa tau bukan Pj yang
menyabotase) besoknya, Angel, Gc, dan Natly menyapa Mezty, tapi Mezty
ternyata lagi buru-buru. Mezty mau ngebalikin jaketnya Justin. Justin
sepertinya menyukai Mezty, dia mengajak Mezty untuk makan. Hal ini
diliat Pj dan Pj menyarankan Mezty agar jangan percaya sama Justin.
Natly, Gc, dan Angel datang. Natly berkata bahwa Pj sebenarnya iri pada
Mezty.
"Emang udah nasib gue kali, harus ngobatin kaki Panda" - Justin
Episode 11 - THE TRUTH
mobil Pj rusak
dan mogok ditengah jalan. kebetulan saat itu ada Galaxy disana, Pj
takut sama Galaxy dan merasa bahwa Galaxy mau ngapa-ngapain pada dia.
kebetulan Linzy datang saat itu. Pj langsung ke samping Linzy dan Linzy
bilang bahwa Galaxy adalah temannya. setelah membetulkan mobil Pj,
mereka makan. Pj tidak mau merasa berhutang pada Galaxy dan memberinya
uang tapi Galaxy menolaknya. Pj yang mendengar bahwa Galaxy adalah
penyanyi cafe bermaksud untuk melihat kemampuannya di Cafe. malamnya,
Linzy menyelinap keluar dan bertemu Sammy. Linzy cerita kalo dia
mendapat kerjaan. Sammy senang mendengarnya. di Cafe, Linzy bertemu juga
dengan VaniLa. kebetulan saat itu Galaxy masuk. VaniLa takut pada
Galaxy. Linzy menjelaskan pada VaniLa bahwa Galaxy adalah partner
menyanyinya. ternyata, Sammy pun adalah salah satu partner Galaxy. Pj
datang ke Cafe dan melihat bahwa disana juga ada Natly, Angel, Mezty,
dan Gc. ternyata Mezty sedang duduk disamping Justin. Pj melihat dengan
tatapan ilfil. pada saat mereka bernyanyi, Justin melihat Linzy yang
sedang bersama 2 orang cowok partnernya dan mukanya menjadi nggak enak.
sementara itu, VaniLa melihat Pj yang sedang melongo melihat Galaxy
(eeaaa) Pada saat itu, kebetulan papa Linzy terbangun dan melihat surat
yang ditinggalkan oleh Linzy. Natly yang kesal akan kedekatan dan duet
Linzy dengan Sammy merasa marah dan bete. dia langsung menelpon papa
Linzy. setelah lagu selesai, papa Linzy datang, menarik Linzy ke
koridor, dan menamparnya. Linzy menangis dan pergi. Sammy mengiburnya
begitu tau bahwa dia sedang menangis. pulangnya papa Linzy meminta maaf
Linzy. besoknya di Grande, Angel dan gengnya sedang ngedance. pada saat
itu VaniLa dan Pj lewat. Vanila bilang pada Angel kalo dancenya Linzy
lebih bagus daripada dancenya Angel. Angel marah dan nyaris berantem
sama VaniLa. untung saja Sammy datang, sehingga Angel dkk langsung
pergi. Pj membantu Linzy untuk mendapatkan beasiswa sehingga akhirnya
Linzy bisa masuk Grande lagi. Linzy senang dan berterimakasih pada Pj.
dirumah, Pj mendengar percakapan papanya dengan seseorang di telpon yang
menyatakan bahwa Pj bukan anak kandung mereka. Pj sedih dan kabur
dengan meninggalkan surat. besoknya papa Pj mencarinya di Grande dengan
bertanya pada gengnya Angel. Natly melihat surat itu di saku jas papanya
Pj dan mengambilnya kemudian membacanya pada saat papanya Pj dan Angel
dkk pergi.
No comments:
Post a Comment